Kepala LPKA Tomohon Lakukan Penyematan Tanda Pangkat Dan Penyerahan SK Kenaikan Pangkat Kepada Empat Pegawai

IMG 20240403 WA0043

Tomohon - Selasa (02/04) Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Tomohon, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Utara (Kanwil Kemenkumham Sulut), laksanakan Apel dalam rangka Penyematan Tanda Pangkat dan Penyerahan Surat Keputusan (SK) Kenaikan Pangkat kepada empat pegawai.

Apel yang dipimpin langsung oleh Kepala LPKA Tomohon Heri Sulistyo diikuti oleh seluruh pejabat struktural, JFU, dan JFT yang ada. Dalam pelaksanaannya diawali dengan pembacaan SK dan dilanjutkan dengan penyematan tanda pangkat serta penyerahan SK oleh Kepala LPKA Tomohon. Empat pegawai yang mendapat kenaikan pangkat yaitu Junike M. Tahulending, Spevien Tahulending, Jermia I. Picauly, dan Novly N. Solang.

Dalam arahannya, Kepala LPKA Tomohon memberikan selamat kepada empat pegawai yang telah mendapat kenaikan pangkat serta berharap dengan kenaikan pangkat ini dapat memotivasi pegawai yang lain dalam bekerja.

"Kenaikan pangkat inikan tentu saja diikuti dengan bertambahnya tanggung jawab Bapak Ibu jadi saya berharap hal ini dapat memotivasi seluruh pegawai baik yang mendapat kenaikan pangkat maupun yang lain untuk tetap semangat dalam bekerja", ucap Heri Sulistyo.

 

#RonaldLumbuun
#KumhamSemakinPasti
#KanwilKemenkumhamSulut
#KemenkumhamSulut
#lpkatomohon
@kemenkumhamri

LPKA TOMOHON CEKATAN*
Cerdas, Edukatif, Kreatif, Aktif, Terampil, Aman, Netral

Peta LPKA Tomohon

Identitas satker

LPKA KELAS II TOMOHON
JL. PL. Kaunang, Kel. Kolongan Satu, Kec. Tomohon Tengah, Kota Tomohon, 95441

Telepon : (0431)3159576, Faksimile: (0431) 3159589

Email Kehumasan
lpkatomohon20@gmail.com

Email Aduan
lpkatomohon20@gmail.com

logo besar kuningLEMBAGA PEMBINAAN KHUSUS ANAK KELAS II TOMOHON

 

 

Hari ini61
Kemarin451
Minggu ini61
Bulan ini9527
Total 223662

20-05-2024